APA KATA DUNIA?????????

Saturday, August 18, 2007



Kesohoran film ini telah aku dengar sejak di Indonesia, tapi waktu telah mengurungku untuk tidak bisa menikmati karya luar biasanya sang aktor besar Dedy Mizwar. Baru hari ini tepat tanggal 17 Agustus, aku berkesempatan menontonnya.

Walaupun tanpa merah putih berkibar dan tanpa iringan lagu INDONESIA RAYA di Hawaii, film ini telah mampu menggiringku dalam semangat nasionalisme yang tinggi. Sebuah film cendas yang mampu menyodorkan realita kehidupan masa kini yang tidak lagi bahkan cenderung melupakan semangat kebangsaan. Kritik-kritik tajam juga dihadirkan dengan nuansa humor yang menyegarkan. Coba perhatikan ketika Nagabonar mengingatkan ajudan menteri yang mantan copet itu agar tidak mengajari sang menteri mencopet rakyat. Sentilan yang cukup mengena bila kita sandingkan dengan realita yang ada, di mana semakin banyak para pejabat yang pelan dan pasti terus mencopet hak-hak rakyat. Jangan-jangan memang benar, para ajudan menteri adalah mantan pecopet atau bahkan menterinya sendiri yang alumni pencopet, hingga mereka sangat lihat mengutil hak-hak rakyatnya???? Wa'allahu a'lam.

Dengan iringan lagu-lagu kebangsaan dan suara Fadli dari kelompok PADI, film ini terus menyuntikkan kegelisahan akan semakin lunturnya rasa kebangsaan kita tapi di satu sisi mengobarkan semangat CINTA..... ya cinta pada BANGSA, cinta pada ORANG TUA, cinta kepada PASANGAN, dan tentu saja cinta akan PERBEDAAN.

DIRGAHAYU NEGERIKU INDONESIA

 
posted by Nihayatul (Ninik) Wafiroh at 10:08 AM, |

1 Comments:

MERDEKA!!!!!!! cen apik film e yooo